Isu TKI Akan Diberangkatkan Akhir Juni, Disnaker Pati: Belum Ada Keputusan

Pati, Mitrapost.com Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Pati mengungkapkan, hingga saat ini, Pemerintah Republik Indonesia belum memutuskan membuka pemberangkatan pekerja migran Indonesia (PMI) atau yang lebih dikenal tenaga kerja Indonesia (TKI).

“Kalau untuk pemberangkatan itu belum. Saat ini pemerintah pusat belum membuka. Kebijakan penghentian sementara penempatan pekerja migran Indonesia pada tanggal 20 Maret 2020 lalu melalui Keputusan Menteri Ketenagakerjaan RI Nomor 151 Tahun 2020 yang hingga kini masih berlaku,” ujar Kepala Bidang Penempatan dan Pengembangan Tenaga Kerja (PPTK) Disnaker Kabupaten Pati Sri Mulyanto saat ditemui Mitrapost.com di kantornya, Senin (29/6/2020).

Hal ini sesuai Surat Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Tengah tanggal 9 Juni 2020 yang berkaitan dengan pelayanan PMI, diinfokan di masa pandemi Covid-19 seluruh P3MI maupun Kantor Cabang P3MI yang berada di Jawa Tengah untuk tidak melakukan kegiatan.