Lomba Knows and Win Ramaikan HUT BPJS Kesehatan ke 52

Pati, Mitrapost.com Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) BPJS Kesehatan yang ke-52, BPJS Kesehatan Pati mengadakan lomba ‘Knows and Win’. Yaitu ajang perlombaan untuk menguji pengetahuan dan pemahaman seputar program JKN-KIS bagi PIC Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan peserta Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis).

Dalam kegiatan ini, BPJS Kesehatan sebelumnya memberikan pembekalan bagi para kontestan dengan menggelar kegiatan yang bertema ‘BPJS Kesehatan Mengajar’. Hal ini untuk mengoptimalkan pengetahuan dan pemahaman petugas FKTP dan Peserta Prolanis terhadap regulasi Program JKN-KIS, serta dapat mendorong FKTP dan Peserta Prolanis untuk me-refresh dan meng-upgrade pengetahuannya.

Kepala Bidang Penjaminan Manfaat Primer BPJS Kesehatan Cabang Pati Noerwida Rahayu Sasiwi merasa bangga atas antusias PIC FKTP maupun peserta Prolanis. Terlebih setelah mendapatkan testimoni atas keberhasilan peserta Prolanis dari Puskesmas Winong II yang berhasil masuk babak Nasional Know and Win tahun 2019.