Hanya Dihadiri Tokoh Penting, HUT Rembang ke-279 Berlangsung Sederhana

Rembang, Mitrapost.com Peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Rembang yang ke-279 dilakukan secara sederhana.  Hari jadi Rembang yang jatuh pada Senin (27/9/20) berlangsung di depan Museum Kartini dengan dihadiri hanya beberapa tokoh penting saja di Rembang.

Purwono, ketua panitia HUT Rembang ke-279 dalam sambutannya mengatakan acara ini dilaksanakan sederhana karena bertepatan dengan pandemi yang terjadi di Rembang.

“Acara ini dilakukan secara sederhana dengan tema ‘Menuju Tatanan Normal Baru, Bangkit Bersatu Untuk Rembang Maju’,” tuturnya.

Perayaan HUT Rembang ke-279 hanya akan dihadiri 25 tamu undangan dengan penerapan protokol kesehatan pencegahan covid-19. Selain itu kegiatan juga dilakukan secara virtual, yakni melalui video conference menggunakan aplikasi Zoom.

Baca Juga :   Libur Panjang, Pengunjung Pantai Karang Jahe Masih Normal

Baca juga: Pelaku Pencurian Kayu di Wilayah Hutan KPH Randubelatung Ditangani Polres Blora

Acara ini juga diisi dengan ucapan 14 camat di Kabupaten Rembang serta ucapan dari beberapa SMP sederajat secara virtual. Dilanjutkan penyerahan bantuan sosial.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati