Sering Merasa Kembung di Pagi Hari? Ketahui 4 Hal Ini Menjadi Penyebabnya

Mitrapost.com – Perut kembung bisa dialami oleh siapa saja. Umumnya, perut kembung disebabkan oleh konsumsi makanan yang berlebihan. Meski demikian, tak menutup kemungkinan gangguan perut kembung bisa terjadi di pagi hari.

Meski bukan masalah serius, perut kembung dapat mengganggu kenyamanan untuk melakukan aktivitas sehari-hari.

Baca juga: Tips Merawat Rambut Agar Terhindar Dari Kerusakan Bercabang  

Mengutip detikHealth ada empat alasan yang bisa memicu terjadinya perut kembung.

  1. Makan saat dalam perjalanan

Terkadang kita tak memiliki banyak waktu untuk melakukan sarapan. Hingga mau tak mau harus melakukan sarapan di tengah perjalanan dengan terburu-buru. Sarapan dengan terburu-buru dapat mengganggu kemampuan tubuh untuk mencerna makanan yang dikonsumsi dan mengirimkan sinyal ke otak, sehingga Anda merasa perut terasa kembung dan mual.

Baca Juga :   Sering Alami Sakit Leher, Kenali Beberapa Benyebabnya

Baca juga: Tips Bersihkan Masker Kain untuk Mencegah Terjangkit Corona

  1. Sarapan dengan karbohidrat tinggi

Sarapan yang memiliki karbohidrat akan membuat tubuh menjadi kembung sepanjang hari. Hal itu terjadi karena, karbohidrat sulit dicerna tubuh Anda di pagi hari, jadi batasi asupan karbohidrat dan fokuslah pada protein.

  1. Tidak minum saat bangun tidur

Banyak peneliti yang merekomendasikan untuk minum setelah bangun tidur. Tidak hanya agar pencernaan lancar, hal ini juga menghindari perut kembung di siang hari. Sebab, sistem pencernaan di pagi hari bekerja lambat, dengan minum air putih akan melancarkan pencernaan.