Fraksi NKRI DPRD Tekankan 3 Lembaga BUMD di Pati untuk Diperbarui dan Lebih Transparan

Pati, Mitrapost.com Fraksi Nurani Keadilan Rakyat Indonesia (NKRI) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, memberi pandangan mengenai Raperda tentang Penyertaan Modal Daerah ke dalam PT BPD Jateng, PT BPR Bank Daerah Pati, PERUMDA Air Minum Tirta Bening pada APBD Tahun 2021.

Fraksi tersebut menyarankan Pemerintah Daerah untuk lebih memanfaatkan  dan memaksimalkan peran Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

“Badan Usaha Milik Daerah berperan penting dalam meningkatkan pelayanan public lewat pendekatan bisnis yang diharapkan mampu memajukan perekonomian daerah.” Salah satu pandangan fraksi yang ditandatangani  Narso selaku Ketua Fraksi dan Sekretarisnya, H. Irianto Budi Utomo.

Baca juga : Fraksi PKB Dewan Pati Tanggapi Raperda Pencegahan dan Penanggulangan HIV-AIDS

Baca Juga :   PPKM Berjalan Sepekan, Dewan Pati Imbau Masyarakat Patuhi Aturan

Menurut Fraksi NKRI, selain mencari keuntungan aspek pelayanan public harus tetap menjadi prioritas utama.

“Dengan demikian, penyertaan modal (investasi) yang diberikan kepada ketiga lembaga tersebut diharapkan dapat memberikan multi effect yang sangat besar bagi perekonomian masyarakat umumnya dan PAD Kota Pati pada khususnya terlebih di saat pandemi yang terjadi pada saat ini,” terangnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati