Video : Antisipasi Pembalakan Liar, Polsek Jiken Bersama Perhutani Lakukan Patroli Hutan

 

Blora, Mitrapost.com – Tim gabungan yang terdiri dari Polsek Jiken dan Perhutani lakukan patroli hutan guna mengantisipasi pembalakan liar serta kebakaran hutan dan lahan.

Titik kumpul patroli dimulai dari Pos Perhutani Cabak selanjutnya di lanjutkan dengan menyisir hutan di sepanjang jalur kecamatan Jiken hingga perbatasan Kecamatan Sambong.

Kapolres Blora AKBP Ferry Irawan melalui Kapolsek Jiken Iptu Nur Dwi Edi mengungkapkan bahwa patroli hutan intensif akan dilakukan siang sampai malam untuk mengantisipasi pembalakan liar serta kebakaran.

Nur Dwi Edi, Kapolsek Jiken mengatakan sengaja menggandeng Perhutani dengan tujuan agar patroli lebih maksimal dan tepat sasaran, karena  Perhutani dinilai sudah memahami medan hutan di Blora.

Baca Juga :   Perhutani dan Bhabinkamtibmas Lakukan Pembinaan Pesanggem di Kawasan Hutan

“Kita gandeng perhutani yang sudah hafal situasi, sehingga lebih maksimal dan tepat sasaran,” beber Kapolsek saat blusukan hutan negara di wilayah kecamatan Jiken, Rabu, (23/09/2020)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati