Microsoft Bakal Luncurkan Produk Teranyar, Bisa Dinikmati Tanpa Berlangganan

Mitrapost.com – Pertengahan tahun 2021 mendatang, Microsoft dikabarkan bakal meluncurkan Microsoft Office versi terbaru. Wacananya, versi ini akan bisa dinikmati tanpa harus berlangganan.

“Microsoft Office akan merilis lisensi permanen untuk Windows dan Mac di paruh kedua tahun 2021,” tulis tim Exchange seperti mengutip laman Kompas.com, Sabtu (26/9/2020).

Baca juga: 5 Inovasi Teknologi yang Bisa Kamu Gunakan Agar Tetap Sehat Selama PSBB

Tak ada informasi secara detail mengenai kabar ini. Sekarang ini, Microsoft tengah gencar mempromosikan produk Office 365 agar penggunanya mau beralih dari Office 2019.

Langkah yang mereka tempuh dengan mengganti nama menjadi Microsoft 365. Microsoft Office 365 sendiri telah dirilis bulan Juli tahun 2017 lalu. Pengguan Microsoft 365 harus berlangganan tiap bulan, mulai dari Rp 119.000 atau Rp 1,2 juta tiap tahunnya (paket keluarga) untuk menikmati aplikasi Excel, Word, PowerPoint, Outlook, Microsoft Teams, OneNote, dan Publisher. Ada kekhawatiran bahwa perusahaan yang berbasis di Redmond, Washington, AS itu tidak akan lagi merilis Office yang bisa dibeli tanpa harus berlangganan selamanya.