Limbah Pabrik Ganggu Lingkungan, DLH Utamakan Pembinaan daripada Penutupan

Pati, Mitrapost.com Warga sekitar jalan pantura Juwana keluhkan bau busuk yang bersumber dari limbah di pabrik pengolah ikan. Mengambil langkah dari keluhan masyarakat ini, Dinas lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pati memberikan pembinaan kepada pabrik pengolah ikan tersebut.

Suwadi, Kepala DLH Pati mengatakan diantara beberapa pabrik pembinaan diprioritaskan kepada 2 pabrik pengolah ikan yang paling banyak diadukan masyarakat yakni Bumi Indo dan Indo Citra.

Pembinaan dilakukan dengan cara melakukan pengambilan sampel limbah untuk selanjutnya diperiksa di laboratorium di tingkat Provinsi.

“Pembinaan kami sudah sampai peringatan. Kami mohon untuk melakukan pengambilan sampling, dimana kami yang mendampingi. Bilamana hasil labratorium itu melampaui ketentuan yang ditetapkan, kami akan memberikan peringatan,” kata Suwadi kepada Mitrapost.com, Selasa (29/9/2020).

Baca Juga :   2 Tahun Refocusing APBD, Pengembangan Smart City Terkendala

Baca juga: Proses IPAL, Bau Limbah Pabrik Ikan Dinilai Masih Wajar

Selain uji sampling, DLH beberapa waktu lalu mengundang pabrik terkait untuk melakukan presentasi dan mencari solusi bersama terkait pengelolaan lingkungan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati