Dewan Pati Imbau Masyarakat Pati Maksimalkan Perannya Sebagai Tuan Rumah Porprov 2022

Pati, Mitrapost.com – Kabupaten Pati dua tahun lagi ditunjuk menjadi salah satu tuan rumah di ajang Porprov (Pekan Olah Raga Provinsi) Jawa Tengah 2022 sekaligus menjadi kota penyelenggara pembukaan acara.

Anggota Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati  Endah Sri Wahyuningati mengimbau Pemerintah Kabupaten dan segenap warga Pati untuk memanfaatkan moment Porprov 2022 sebagai ajang promosi Kabupaten Pati di kancah Provinsi.

“Alhamdulillah di tahun 2022 mendatang kita terpilih menjadi tuan rumah Porprov, ini harus bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk memberikan ruang kepada seluruh pelaku olahraga, agar kepercayaan yang telah diberikan ini bisa kita maksimalkan,” katanya saat diwawancarai awak media selepas acara pelantikan pengurus KONI Pati masa bakti 2020/2024.

Baca Juga :   Kabupaten Pati dan Jepara Berebut Gelaran Pembukaan Porprov 2022

Baca juga : KONI Pati Mulai Jaring Bakal Calon Ketua Umum Masa Bakti 2020-2024

Lanjut Endah, event olahraga tahunan ini juga bisa membangkitkan perekonomian daerah. Pasalnya saat event olahraga digelar, berbagai pelaku ekonomi mulai bermunculan meramaikan pagelaran.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati