Kendati demikian, sebagai persiapan Disdik Pati telah memberikan instruksi kepada seluruh lembaga pendidikan agar menyiapkan daftar periksa (ceklist kesiapan) sebelum membuka sekolah di masa pandemi, sehingga ketika instruksi KBM tatap muka turun bisa langsung diterapkan.
Baca juga: Dua Sekolah di Rembang Akan Gelar Simulasi KBM Tatap Muka
Termasuk diantaranya mewajibkan mempersiapkan tim gugus tugas Covid-19 di tingkat sekolah.
“Tidak hanya mempersiapkan sarana kesehatan tapi juga harus menyiapkan penyederhanaan kurikulum dan jadwal,” imbuh Winarto.
Baca juga: Rambu-rambu Gelar KBM Tatap Muka Era Pandemi
Lebih lanjut, Winarto mengungkapkan kebijakan KBM tatap muka yang belum akan dilakukan juga berdasarkan pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri tentang berlakunya sekolah tatap muka 2021 dipada masa pandemi.
“Bagaimanapun walaupun SKB ke-3 ini zona tidak jadi pertimbangan tapi bahus dapat izin dari gugus covid, sekolah, dan wali murid,” tandasnya.(*)
Baca juga:
- Video : Bupati dan Wabup Rembang Pantau Pelaksanaan Pilkada
- Video : Menilik Sisi Religiusitas Pasar Rogowongso Pati
- Video : Bersama Keluarga, Calon Bupati Petahana Hafidz Nyoblos di TPS 23
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur: Atik Zuliati
Wartawan Area Kabupaten Pati





