Tingkatkan Kompetensi Siswa, MGMP Farmasi Pati Adakan Lomba Tingkat SMK

Pati, Mitrapost.com – Bertempat di SMK 4 Pati, Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Farmasi Kabupaten Pati selenggarakan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Program Keahlian Farmasi tingkat Kabupaten Pati.

Sri Lestari Rahmawati, ketua panitia mengatakan acara ini diikuti oleh 7 siswa dari 7 Sekolah Menengah Kejuruan se-Kabupaten Pati yang memiliki jurusan pendidikan farmasi.

Baca juga: Jelang Seleksi Pra Porprov 2021, KONI Pati Gelar Rapid Test

Diantaranya dari SMK Tunas Karya Berlian Kecamatan Gunungwungkal, SMK Cordova Kecamatan Margoyoso, SMK Bakti Indonesia Medika Kecamatan Juwana, SMK Terpadu Bakti Indonesia Pati, SMK Bani Muslim Pati, SMK Alfalah Kecamatan Winong dan SMK N 4 Pati.

Sedangkan dewan juri diambil dari akademisi farmasi Stikes Cendikia Utama Kudus dan dari pihak organisasi persatuan ahli farmasi dari Pati.

Baca Juga :   Disdagperin Pati Ajukan Kenaikan Alokasi LPG

Baca juga: Video : Bulan Dana Raup Rp 1,3 Miliar, PMI Pati Dinilai Lebih Baik dari PMI Semarang

“Materinya berhubungan dengan farmasi dan meracik obat. Dibagi menjadi 3 sesi Teori, uji coba praktek, dan presentasi,” terang Lestari kepada Mitrapost.com, Sabtu (12/12/2020).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati