Perubahan Morfologi Puncak Merapi, BPBD Bahas Nasib Pengungsi

Yogyakarta, Mitrapost.com Ada pembaruan rekomendasi potensi dan daerah bahaya erupsi Gunung Merapi ke sisi barat. Badan Penanganan Bencana Daerah (BPBD) Daerah Isitimewa Yogyakarta mengatakan akan membahas nasib pengungsi di wilayah Kabupaten Sleman besok.

“Nah, untuk yang di Glagaharjo akan dibahas besok Selasa (19/1/2021) di BPBD Sleman tentang bagaimana kebijakan selanjutnya terkait perubahan (daerah terancam dampak erupsi) Merapi ini,” ujar Kepala Pelaksana BPBD DIY Biwara Yuswantana, Senin (18/1/2021).

“Kondisi saat ini masih ada di barak pengungsian. Tapi terkait dengan itu (perubahan daerah terancam dampak erupsi Gunung Merapi) kan berkaitan penyiapan masyarakat,” ucapnya.

Baca juga: Merapi Semburkan Awan Panas Sejauh 1,5 Km Pagi Ini

Baca Juga :   20 Kali Gempa Guguran Merapi, BPPTKG: Aktivitas Vulkanik Tinggi

Saat ini, lanjut Biwara, warga di wilayah sisi selatan Gunung Merapi menjadi sorotan. Sebab jika potensi bahaya berada di barat daya, maka daerah yang terancam di antaranya area Kali Krasak.

Meski begitu, Biwara mengingatkan potensi bahaya di sisi timur bukan berarti hilang sama sekali.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati