Dukung Bisnis Online, Dewan: Koneksi Internet Masih Buruk

Pati, Mitrapost.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mengungkap koneksi internet masih menjadi masalah mendasar di Pati. Realita ini menjadi tantangan tersendiri dalam menggagas tatanan bisnis online.

Menurut Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Pati, Narso hal ini menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah untuk pemenuhan segala aspek aktivitas di kehidupan masyarakat Kabupaten Pati.

“Jaringan koneksi internet kita masih buruk,” ungkapnya ketika dihubungi Mitrapost.com pada Senin (1/2/2021).

Baca juga: Dewan Imbau Masyarakat Tak Kemakan Isu Hoaks Vaksin

Perlu diketahui, adanya kemajuan teknologi, sebuah usaha menuntut pada inovasi. Sama halnya seperti yang disampaikan Anjas Felady selaku Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode 2020 – 2023. Ia mengungkapkan bahwa sudah saatnya bagi pelaku usaha untuk memulai alternatif cara berjualan di masa pandemi, yakni dengan cara berbisnis online.

Pasalnya, sekarang banyak ditemui pebisnis online yang melakukan ekspedisi ekonomi sehingga banyak diantara mereka mampu bertahan bahkan berkembang.