Ada Dua Kemungkinan Motif Pembunuhan Keluarga Dalang

Rembang, Mitrapost.com Penyelidikan kasus pembunuhan terhadap empat anggota keluarga di desa Turus Gede diduga karena dendam pelaku terhadap korban, Anom Subekti.

Dugaan tersebut masih belum bisa dipastikan sebab pelaku, Sumani (43), saat ini masih dalam pengawasan medis lantaran mencoba bunuh diri.

Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan pemeriksaan terhadap pelaku masih berlanjut untuk menuntaskan kasus pembunuhan di padepokan Ongko Joyo pada 4 Februari 2021 lalu.

“Motif itu muncul kalau sudah ada pemeriksan terhadap tersangka. Tersangka sampai sekarang belum bisa diperiksa karena mau bunuh diri,” ujar Polda Jateng saat rilis kasus di Mapolres Rembang, Kamis (11/2/2021).

Baca juga: Pelaku Bunuh Keluarga Dalang di Rembang Pakai Arit

Baca Juga :   Angka Tilang Elektronik di Jawa Tengah Tertinggi di Indonesia

Namun berdasarkan interograsi awal, lanjut Kapolda, ada dua dugaan motif pelaku. Salah satunya penyidik menemukan kalimat yang merujuk pada kasus dendam kepada pihak korban.

“Tetapi ada kata-kata sing wis yowis. Itu di BAP awal interogasi awal dari peyidik artinya ada motif dendam tentang sesuatu,” imbuhnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati