Dua Pekan Banjir di Pekalongan, Gus Yasin Minta Perbaikan Tanggul

Pekalongan, Mitrapost.com Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen meminta penyempurnaan tanggul dan penyedotan air banjir untuk dialirkan ke sungai.

Hal tersebut disampaikan Gus Yasin saat meninjau lokasi banjir di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Wonokerto, Kabupaten Pekalongan pada Kamis (18/2/2021).

Sepanjang jalan yang dilewati saat mengecek kondisi banjir, nyaris tidak ada rumah warga yang luput kemasukan air. Termasuk, Masjid Babussalam yang dijadikan dapur umum warga. Hanya di teras masjid, air tidak masuk. Tetapi, di dalam masjid, air menggenang lantaran lebih pendek dari teras.

Melihat kondisi banjir yang sudah merendam perumahan warga selama dua pekan ini, Gus Yasin memberikan solusi dalam menangani banjir dengan melakukan penyempurnaan tanggul dan penyedotan air untuk dialirkan ke sungai.

Baca Juga :   Ruwat Borobudur Digelar Virtual, Puncak Acara Juni Mendatang

Baca juga: Program Padat Karya Bisa Jadi Alternatif Pemulihan Ekonomi Pascabanjir

Koordinasi antara pihaknya dengan Bupati Pekalongan Asip Kholbihi, sudah dilakukan. Asip Kholbihi menyanggupi menyelesaikan persoalan ini dengan membongkar beberapa titik tanggul agar air bisa mengalir.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati