Sejuta Manfaat Buah Kawista, Kaya Anti Oksidan Cegah Radikal Bebas

Mitrapost.com – Pernahkah kamu mendengar nama buah kawista? Buah ini terdapat banyak manfaat yang sayang untuk dilewatkan. Buah tinggi khasiat ini sudah sejak lama digunakan dalam pengobatan herbal India.

Buah ini banyak ditemukan di Pakistan, India, dan Sebagian negara Asia Tenggara. Buah ini berukuran seperti buah jeruk dengan kulit yang berwarna kuning keabuan dan memiliki aroma yang harum layaknya pisang.

Buah kawista yang sudah matang dinilai memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Biasanya buah kawista dinikmati secara langsung atau dicampur dengan gula aren, dibuat menjadi jus, diiris dan dikeringkan untuk dijadikan teh herbal, serta diolah menjadi selai.

Baca juga: Manfaat Mengkudu, Mencegah Kanker hingga Menyehatkan Kulit

Baca Juga :   Manfaat Mengkudu, Mencegah Kanker hingga Menyehatkan Kulit

Buah kawista mengandung vitamin B, magnesium, zinc, tembaga, dan zat besi. Tak hanya itu, buah kawista juga diketahui memiliki senyawa bioaktif, seperti beta karoten, fenolat, alkaloid, flavonoid, terpenoid, dan antioksidan yang dipercaya dapat meningkatkan kesehatan dan melawan berbagai penyakit.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati