Ganjar Buka Keran Uji Coba Prokes Manggung Bagi Seniman

Semarang, Mitrapost.com Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan akan melakukan uji coba bagi seniman untuk manggung. Hal tersebut disampaikan Ganjar dalam diskusi bersama sejumlah seniman Jawa Tengah di kantornya, Selasa (16/3/2021) kemarin.

Sebelumnya sejumlah pegiat seni Jateng membuat video surat terbuka yang menyampaikan keresahan mereka karena tidak bisa manggung sejak pandemi Covid-19 merebak.

“Kemarin teman-teman seniman ini buat video judulnya surat terbuka, intinya ingin curhat kenapa mereka tidak bisa manggung. Tentu ini terkait ekonomi,” kata Ganjar.

Diskusi itu diantaranya dihadiri oleh penyanyi dangdut asal Kota Semarang, Resa Lawangsewu, penyanyi muda asal Magelang, Woro Widowati, Ketua Persatuan Artis Musik Melayu-Dangdut Indonesia (PAMMI) Kota Semarang, Hendra Saputra serta beberapa seniman lain.

Baca Juga :   Pulihkan Ekonomi, Terdapat Penyesuaian Kebijakan Pasar Tradisional

Baca juga: Pandemi Pukul Telak Perekonomian, Seniman Rembang Jual Perabot Rumah

Kepada seniman yang datang, Ganjar meminta ada kesepakatan bersama antara seniman, terkait pelaksanaan event hiburan di tengah pandemi sekaligus dilakukan uji coba.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati