Ganjar Minta Kelengkapan Sarpras Diperhatikan untuk PTM

Salatiga, Mitrapost.com Ganjar Pranowo mengecek persiapan pembelajaran tatap muka (PTM) di sejumlah sekolah di Kabupaten Salatiga, diantaranya di SMAN 2 Salatiga, SMKN 1 Salatiga, SMPN 6 Salatiga dan SDN Dukuh 01 Salatiga, Rabu (17/3/2021). Pada kesempatan itu ia mengimbau pihak sekolah mengecek keamanan disinfektan.

Ganjar mengecek secara detail semua sarana prasarana terpenuhi untuk sekolah menggelar pembelajaran tatap muka. Di SMAN 2 Salatiga, Ganjar sampai mengecek semburan cairan disinfektan yang terpasang di depan pintu gerbang sekolah.

“Ini cairannya pakai apa, sudah dipastikan apa belum cairannya aman untuk siswa,” tanya Ganjar kepada kepala sekolah setempat.

Kepala sekolah SMAN 2 Salatiga, Muhammad Sahli langsung mendatangi Ganjar. Ia mengatakan tidak tahu cairan apa yang digunakan untuk menyemprot itu.

Baca Juga :   Ganjar Masih Pertimbangkan Usulan Pelaksanaan PTM Baru

“Tidak tahu pak, nanti saya cek,” katanya.

Baca juga: Pemprov Jateng Siapkan Ketentuan Sekolah Tatap Muka

Ganjar kemudian memanggil Kepala Dinas Kesehatan Kota Salatiga dan menanyakan cairan apa yang digunakan. Kepada Ganjar, Kadinas Kesehatan Salatiga, Siti Zuraidah mengatakan, cairan disinfektan yang banyak digunakan masyarakat adalah klorin.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati