Kick Off Piala Menpora di Stadion Manahan, Polresta Surakarta Larang Nobar

Solo, Mitrapost.com Polresta Surakarta melarang pihak-pihak yang mencoba menggelar acara nonton bareng Piala Menpora 2021 di wilayahnya. Hal ini ditegaskan oleh Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak.

“Kami imbau untuk tidak mengadakan nobar. Saya juga sudah berikan surat kepada pengelola agar tidak ada acara itu,” kata Kombes Pol Ade, Rabu (17/3/2021).

Seperti diketahui kick off Piala Menpora bakal berlangsung pada 21 Maret mendatang dengan duel pertama Arema FC melawan Tira Persikabo di Stadion Manahan.

Kapolresta Surakarta menegaskan akan memberlakukan saksi bagi restoran maupun kafe yang melanggar kebijakan larangan nobar tersebut. Selain itu masyarakat juga dilarang menonton pertandingan ke stadion.

“Jika imbauan untuk membubarkan diri tidak diindahkan, kita siapkan regulasi yang lebih keras dan tegas terkait hal itu,” ujarnya.

Baca juga: Matangkan Pemain, PSIS Latihan Taktikal Sambut Laga di Piala Menpora

Dalam melaksanakan pengamanan ini, Polresta Surakarta akan mengerahkan Tim Pengurai Kerumunan (TPK) yang akan berkeliling di Kota Solo untuk memantau jika ada kerumunan.

Sebelumnya, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan, agar masyarakat tidak perlu datang ke Stadion Manahan untuk menyaksikan turnamen.

“Piala Menpora sudah siap Pasoepati sudah dikondisikan, pokoknya tidak ada penonton,” kata Gibran.

Ia meminta masyarakat yang ingin menyaksikan pertandingan cukup di rumah saja.

“Menontonnya cukup dari rumah saja dan tidak ada nonton bareng, dah siap semua,” pungkasnya. (fp)

Baca juga: PSIS Bakal Berduel dengan Barito Putera di Laga Perdana Piala Menpora

 

Artikel ini telah tayang di Soloraya.id dengan judul ‘Jangan Coba-coba Bikin Nobar Piala Menpora 2021 di Solo‘.