Imbas Refocusing, Anggaran Belanja DKP Pati Terpotong Rp3,5 Miliar

Pati, Mitrapost.com Seperti tahun 2020 lalu, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pati pada tahun 2021 ini juga mengalami refocusing anggaran untuk penanganan pandemi Coronavirus Disease atau Covid-19.

Seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di Kabupaten Pati mengalami pemotongan anggaran yang nantinya diperuntukkan untuk penanganan pagebluk Covid-19 di Bumi Mina Tani.

Tak terkecuali Dinas Perikanan dan Kelautan (DKP) Kabupaten Pati. Dinas yang menangani sektor perikanan dan kelautan ini juga mengalami pemangkasan anggaran belanja di tahun 2021 ini.

Kepala DKP Kabupaten Pati Edy Martanto mengungkapkan anggaran belanja di dinasnya mengalami pemotongan Rp3,5 miliar pada tahun anggaran 2021 ini. Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) di DKP Kabupaten Pati sendiri pada tahun 2021 ini berjumlah sekitar Rp17 miliar.

Baca Juga :   Pati Peringkat Dua Juara Popda Virtual Jateng 2021

Baca juga: Kontroversi Penggunaan Bobo, Dinas Kelautan Gagas Alternatif Lain

Pemotongan anggaran ini membuat pihaknya terpaksa melakukan pengiritan anggaran di berbagai bidang. Pihaknya mau tak mau memotong bahkan membatalkan anggaran untuk belanja pegawai.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati