Perajin Kriya Jateng Didorong Manfaatkan Teknologi Virtual

Semarang, Mitrapost.com Produk kriya asal Jawa Tengah banyak diminati di pasar Singapura. Oleh sebab itu Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Tengah akan terus mendorong perkembangan produk kriya. Salah satunya dengan memberikan pelatihan serta memberikan ruang pameran dengan memanfaatkan teknologi virtual.

Hal itu dikemukakan Ketua Dekranasda Jawa Tengah Siti Atikoh, seusai menilik pameran bertajuk UMKM Gayeng Monco Negoro, di Atrium Paragon Mall, Rabu (28/4/2021). Menurutnya, pendampingan pada pelaku UMKM penting di kala pandemi.

“Kita melakukan pelatihan dan pendampingan terkait bagaimana mereka bisa menerapkan teknologi dengan baik dan benar. Termasuk teknik pemotretan, pencahayaan karena kalau kita bicara craft itu kan produk yang memiliki nilai art (seni),” tutur Atikoh.

Baca Juga :   Rumah Tertimpa Longsor, Pasangan Suami Istri Tewas

Baca juga: Kenalkan Produk Lokal, Jateng Buka Pameran UMKM Semarang-Singapura

Selain itu dengan pemanfaatan teknologi secara tepat, produk kriya UMKM Jawa Tengah bisa dilirik calon pembeli secara lebih luas. Selain teknik pemanfaatan teknologi, ia mendorong usaha kriya di Jateng memanfaatkan platform jual beli daring.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati