Video : Usai Bongkar Sindikat Ekspor Motor Bodong, Kapolres Pati Dimutasi

Pati, Mitrapost.com – Selepas jajaran Polres berhasil membongkar sindikat ekspor motor gelap atau bodong, Kepala Polres Pati (Kapolres) Pati AKBP Arie Prasetya Syafa’at naik jabatan menjadi Kapolres Tegal.

Kabar AKBP Arie naik jabatan mejadi Kapolres Tegal tersebar di grup pesan singkat dan media sosial (medsos). Di dalam kabar itu, AKBP Arie akan digantikan oleh AKBP Christian Tobing yang sebalumnya menjabat sebagai Kapolres Wonogiri.

Ketika dikonfirmasi, AKBP Arie membenarkan mutasi jabatan ini. “(Kabar itu) betul Mas. Mohon doanya semoga amanah,” ujar AKBP Arie saat dihubungi Mitrapost.com, Rabu (2/6/2021).

Namun, ia tidak menjawab dan tidak membenarkan ketika ditanya pengangkatan jabatan ini ada kaitan dengan pihaknya berhasil membongkar sindikat ekspor motor bodong ke Timor Leste.

Baca Juga :   Video : Dinbudpar Tunda Launcing Pembukaan Kembali Destinasi Wisata di Rembang

Sikap senada juga dilakukan Kasubbag Humas Polres Pati Iptu Sukarno. Menurut Iptu Sukarno, mutasi jabatan di lingkungan kepolisian merupakan hal yang lumrah terjadi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati