Penanganan Covid-19, Manajemen Kontijensi Diterapkan di Kudus

Boyolali, Mitrapost.com Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi bersama Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Rudianto menyiapkan manajemen kontijensi penanganan covid-19 di Jawa Tengah utamanya di Kota Kudus dalam mengatasi kasus Covid-19.

Pendampingan kepada pemerintah daerah Kabupaten Kudus tersebut telah dilakukan sejak dua minggu terakhir lantaran kasus Covid-19 di Kota Kretek tersebut meningkat.

Adapun upaya-upaya tersebut diantaranya adalah dengan menyiapkan 6 watercanon yang digunakan untuk penyemprotan disinfektan secara massif di beberapa titik di Kota Kudus.

Penyemprotan disinfektan dilakukan tiga kali dalam sehari dan diawaki oleh oleh TNI/Polri dengan tujuan untuk mencegah adanya virus covid-19 yang menempel di tempat atau benda-benda di ruang publik.

Baca Juga :   Bantu Penanganan Covid-19, Pemuda Panca Marga Serahkan Bansos ke Polda Jateng

Baca juga: 38 Dokter Diperbantukan Tangani Pasien Covid-19 di Kudus

Selain itu, Kapolda menjelaskan, TNI-Polri telah melakukan upaya preemtif dengan mengerahkan seluruh mobil penerangan pendam, pen milik Humas Polda Jateng dan 27 kendaraan penling untuk melakukan penerangan, imbauan, ajakan terhadap prokes Covid-19, serta penyebaran pamflet di seluruh kecamatan di wilayah Kudus

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati