30 Persen Telur Lokal Mampu Penuhi Konsumsi Masyarakat Pati

Pati, Mitrapost.com – Hanya sebanyak 30 persen telur ayam lokal cukupi Kebutuhan masyarakat Pati. Kebutuhan tersebut dipergunakan untuk konsumsi rumah tangga dan menunjang Program Keluarga Harapan (PKH) dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia.

Sedangkan, Dinas Pertanian (Dispertan) Kabupaten Pati menutup kekurangan pasokan telur ayam di pasaran dengan memasok dari Jawa Timur, terutama dari Blitar dan Kediri.

Kepala Bidang (Kabid) Peternakan, Dispertan Kabupaten Pati, Andi Hirawadi mengungkapkan masih ada 70% persediaan telur di peternakan. Dan jumlah tersebut dipakai untuk pengembangan usaha kelompok peternak tersebut.

Baca juga: Alat Tanam Padi dari Dispertan Belum Digunakan dengan Optimal

Menurutnya, usaha yang dilakukan oleh peternak ayam layer sangat memberikan peluang besar demi meraup keuntungan bagi anggota kelompok.

Baca Juga :   Pengunjung Perpusda Pati Turun Hingga 80 Persen di Masa Pandemi

“Dengan adanya pengelolaan hasil produksi telur sendiri, maka mereka akan mengatur bagaimana caranya berusaha meraih hasil yang maksimal dalam penjualan itu, selain hanya untuk di jual di pasaran,” ujar Andi saat dihubungi Mitrapost.com belum lama ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati