Setiap Puskesmas di Pati Ditarget Suntik 200 Vaksin per Hari

Pati, Mitrapost.com – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Pati menargetkan setiap puskesmas menyuntikkan 200 dosis vaksin setiap harinya.

Hal ini diungkapkan Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Pati, Haryanto selepas menghadiri acara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional di Pendopo Kabupaten Pati, Rabu (30/6/2021) kemarin.

Sebelumnya, Haryanto yang juga menjabat sebagai Bupati Pati ini mengatakan, bahwa pihaknya telah diberikan 13 ribu dosis vaksin atau tepatnya 13.200 dosis vaksin pada awal pekan ini. Ribuan vaksin ini telah dibagikan ke-29 puskesmas yang ada di Kabupaten Pati.

Setiap puskesmas ditargetkan menyuntikkan vaksin 200 dosis setiap hari. “Kemarin kita kedatangan 13.000 vaksin. Sudah kita bagi habis. Dan setiap hari puskesmas harus bisa menyuntikkan setiap hari itu 200 setiap puskesmas. Kita ada 29 puskesmas,” ujar Haryanto.

Baca Juga :   Tenaga Medis di Pati Belum Dapatkan Insentif pada Tahun Ini

Bila 13 ribu vaksin ini habis, lanjut Haryanto, pihaknya akan meminta vaksin ke Pemerintah Provinsi Jawa Tengah atau Pemerintah Pusat. “Sehingga dalam waktu dekat nanti ada peningkatan (vaksinasi). Setelah ini habis nanti kita minta lagi,” kata Haryanto.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati