Video : Rendahkan Profesi Tukang Sapu Jalanan, Polisi dihukum Koprol di tengah panas terik

Mitrapost.com – Viral video seorang oknum polisi merendahkan profesi tukang sapu jalanan. Dia membuat video di Tiktok dan membanggakan pendidikannya. Video tersebut diunggah ulang oleh akun tnilovers21.

“Mau online-lah atau apalah, yang penting selesai pendidikan itu tak tenteng-tenteng sapu, sapu-sapu jalan. Pasukan kuning kah?,” katanya dalam video tersebut.

Video oknum polisi ini pun menuai kecaman dari netizen. Mereka mengkritik oknum polisi tersebut karena merasa kelas sosialnya sudah begitu tinggi setelah bergabung dengan kepolisian.

Namun, pada akhirnya oknum polisi tersebut bersama orang yang merekamnya langsung mendapat hukuman dari atasannya. Mereka disuruh koprol (Gerakan Berguling Kedepan) di halaman di tengah panas terik.

Baca Juga :   Video : Ojo Ngelanggar Lur, Polda Jateng Pasang 27 Speedcam ETLE

“Itu dia dapat tindakan. Aduh, adik-adik kau mau begitukah?,” kata orang yang merekam dua anggota polisi tersebut.

Setelah menjalankan hukuman, mereka pun meminta maaf atas ucapannya yang kurang berkenan. Mereka mengaku video tersebut hanya untuk koleksi pribadi, dan bukan untuk menyindir pihak lain.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati