Dinkes Pati Akan Lakukan Percepatan Vaksinasi ke-60 Faskes

Pati, Mitrapost.com – Vaksinasi Covid-19 di Pati masuk 6 terendah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati akan lakukan percepatan vaksinasi Covid-19 ke fasilitas kesehatan yang ada.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Cabang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang Pati, Helti Endrasari kepada awak media, Jumat (27/8/2021).

“Kami mempunyai data masyarakat umum dan kaum rentan yang belum tervaksin. Hal tersebut menjadikan Kabupaten Pati masih masuk 6 terendah cakupan vaksin di Jawa Tengah,” tuturnya.

Ia mengaku bahwa masih banyak kaum rentan yang belum menerima suntikan vaksin Covid-19 di Kabupaten Pati. Sehingga kondisi tersebut disikapi dengan tanggap.

Pihaknya melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pati dan Dinkes Provinsi Jawa Tengah untuk menyediakan dosis vaksin kepada peserta program penanggulangan penyakit kronis (prolanis) Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) di Kabupaten Pati.