Wisata Religi di Pati Hanya Diperuntukkan Bagi Warga Lokal

Pati, Mitrapost.com – Masuk wilayah level 2 Kabupaten Pati mulai longgarkan pembatasan di beberapa tempat strategis. Salah satunya destinasi wisata religi yang sudah diizinkan menerima pengunjung namun terbatas hanya untuk warga lokal Pati.

Hal ini disampaikan oleh Plt Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan, Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Pati, Edi Sulistyono. Kendati demikian ia menyebut pembukaan wisata religi belum diberlakukan secara legal lantaran potensi penularan Covid-19 masih tinggi.

“Yang khusus destinasi wisata religi belum. Kita mengizinkan tapi hanya untuk lokal orang Pati. sudah banyak yang buka walaupun secara resmi dibuka belum,” ungkap Edi kepada Mitrapost.com saat ditemui di kantor Setda Pati.

Lebih lanjut, Edi tak menyebut kuota pembatasan pengunjung dan ketentuan operasional. Terkait kepastian kapan wisata religi ini akan dibuka sepenuhnya juga belum ditentukan waktunya.”Kita belum bisa menentukan kapan dibukanya. Kalau bisa secepatnya karena dampak ekonomi wisata itu kan luas,” ucapnya.