Masyarakat Diminta Waspadai Hoaks Mengatasnamakan Bupati Wonosobo

Wonosobo, Mitrapost.com – Telah beredar kabar bohong (hoaks) yang mengatasnamakan bupati Wonosobo Afif Nurhidayat, terkait tentang penawaran sepeda motor. Diketahui, kabar bohong tersebut, telah beredar luas di kanal media sosial Facebook.

Bahkan, bupati mengaku bahwa ia masih menemuka kiriman pesan tersebut. Adapun motor yang ditawarkan adalah jenis matic dengan harga yang cukup mahal.

“Sampai kemarin sore saya masih menerima kiriman pesan, yang menyebut ada oknum mengatasnamakan bupati. Seolah-olah saya makelar yang menawarkan sepeda motor jenis matic dengan harga cukup mahal kepada masyarakat,” ungkap Bupati Afif, di kantor Dinas Komunikasi dan Informatika Wonosobo, beberapa hari lalu.

Afif khawatir, informasi sepihak tersebut ditangkap mentah-mentah oleh publik, sehingga berpotensi jatuh korban dengan kerugian materi tidak sedikit. Bupati pun menginstruksikan Dinas Kominfo sebagai perangkat daerah yang membidangi informasi dan IT, untuk lebih aktif menangkal publikasi menyesatkan dan menjurus kriminal tersebut, serta menyosialisasikan keberadaan kanal aduan Lapor Bupati sebagai media aduan dan keluhan masyarakat kepada pemerintah.