Pemkab Demak Kukuhkan Pengurus DEKRANASDA 2021-2026

Demak, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Demak melaksanakan Pengukuhan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) Kabupaten Demak Periode 2021-2026.

Kegiatan tersebut difasilitasi oleh Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah (Setda) Demak. Bertempat di Pendopo Satya Bhakti Praja, pengukuhan dilakukan oleh Ketua Dekranasda Kabupaten Demak, Hj. Khodijah Ali Makhsun, pada Rabu (6/10/2021).

Pelaksanaan pengukuhan didasarkan pada Surat Keputusan Dewan Kerajinan Nasional Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor : 35/DEKRAN.JTG/SK/VIII/2021, tentang Pengesahan Pengurus Dewan Kerajinan Nasional Daerah Kabupaten Demak Periode Tahun 2021-2026.
Pada kesempatan tersebut Bupati Demak, dr. Hj. Eisti’anah, SE dalam sambutannya menyampaikan bahwa keberadaan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) sebagai wadah berhimpunnya para pemangku kepentingan di bidang seni kerajinan, telah mampu membawa perubahan yang signifikan bagi kerajinan di Kabupaten Demak.