Video : Kasus Covid-19 Menurun, Bupati Pati Belum Izinkan Pentas Seni Terbuka

Pati, Mitrapost.com – Meskipun angka kasus Covid-19 saat ini mengalami penurunan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati belum memberikan izin kepada para seniman untuk menggelar pentas di ruangan terbuka.

Hal ini diungkapkan oleh Bupati Pati Haryanto selepas memimpin Rapat Forkompimda di Ruangan Joyokusumo, Senin (18/10/2021) siang. Haryanto beralasan, adanya aturan yang memaksa pihaknya menempuh kebijakan ini.

“Saya belum memberikan izin (pentas) secara terbuka itu bukan tidak mendasar. Mamang ada dasar hukumnya. Dasar hukumnya adalah Inmendagri, kemudian (aturan) turunan menjadi Inbub,” ujar Haryanto kepada awak media.

Dalam aturan itu, lanjut Haryanto, bagi kegiatan yang menimbulkan keramaian dan kerumunan, untuk sementara belum diizinkan. Walaupun kasus Covid-19 di Pati sudah rendah, namun vaksinasi Kabupaten Pati masih minim. Minimnya vaksinasi inilah yang membuat Pati masuk PPKM level 3.

Baca Juga :   Video : Pemotor Terseret Banjir di Jln. Sukamulya Indah, Kec. Sukajadi, Kota Bandung

Meskipun demikian, pihaknya mengizinkan pentas seni atau acara lainnya di ruangan tertutup. Lantaran ia menyakini, gedung tertutup dapat membatasi peserta maupun penonton yang hadir.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati