30 Pelaku UMKM di Sekitar Proyek Tol Semarang-Demak Diberi Pelatihan

Semarang, Mitrapost.com – Sebanyak 30 pelaku UMKM yang berada di sekitar proyek tol Semarang-Demak diberi pelatihan, dalam rangka pemberdayaan ekonomi masyarakat pada produk perikanan. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jawa Tengah bekerjasama dengan PT PII dan Dinas Perikanan Kota Semarang, pada Kamis (21/10/2021).

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jawa Tengah, Fendiawan Tiskiantoro menuturkan, pelatihan tersebut sebagai upaya meningkatkan kualitas pelaku usaha yang berada di sekitar proyek pembangunan Tol Semarang-Demak.

“Kegiatan ini dihadirkan 30 pengolah perikanan skala kecil (UMKM), mereka berada di lokasi tanggul proyek pembangunan Tol Semarang-Demak,” ujarnya.

Para peserta tersebut diberikan materi tentang pengolahan bahan baku menjadi produk yang berkualitas, serta dengan manajemen pemasaran secara online maupun offline. Dengan begitu, para pelaku usaha yang berada di sekitar pembangunan Tol Semarang-Demak tetap eksis dan bertahan.