Bupati Blora Serahkan Rancangan KUA-PPAS APBD 2022

Blora, Mitrapost.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blora menyelenggarakan Rapat Paripurna DPRD dengan agenda Penyampaian Rancangan KUA dan PPAS APBD Kabupaten Blora Tahun Anggaran 2022. Rapat tersebut juga menyertakan Penyerahan Hasil Reses Masa Persidangan I dan II tahun 2021 dari masing-masing Dapil kepada Ketua DPRD.

Rapat paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Blora, H.M. Dasum, Senin (1/11/2021) siang. Bupati Blora, Arief Rohman turut hadir pada rapat paripurna tersebut.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Blora, Komang Gede Irawadi mendampingi Bupati menyerahkan dokumen rancangan Kebijakan Umum Anggaran – Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) APBD 2022 kepada Ketua DPRD selaku pimpinan rapat.

Dalam sambutannya, Bupati Arief menyampaikan bahwa prioritas pembangunan di tahun 2022 adalah infrastruktur dan pemulihan ekonomi akibat pandemi.

Baca Juga :   Dindagkop UKM Blora Beri Pelatihan Digital Marketing

“Rencana pembangunan dan keuangan daerah disusun tidak hanya berdasarkan potensi unggulan, prioritas dan kemampuan yang dimiliki oleh Kabupaten Blora, tetapi juga harus bersinergi dengan rencana pembangunan Provinsi Jawa Tengah dan nasional,” ungkap Bupati.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati