Rembang Kekurangan Tenaga Penyuluh Perikanan

Rembang, Mitrapost.com – Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Rembang, Provinsi Jawa Tengah kekurangan tenaga penyuluh di bidang perikanan.

Kepala Seksi Pemberdayaan Nelayan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Rembang Herry Martono menyebut, jumlah penyuluh yang ada saat ini hanya 23 orang. Jumlah tersebut menurutnya tak sebanding dengan luas wilayah dan potensi perikanan di Rembang yang dibinanya.

Jumlah Kecamatan di Rembang sendiri mencapai 14 kecamatan dengan jumlah desa sebanyak 287 desa, dan 7 kelurahan. Hampir sebagian besar dari desa-desa tersebut memiliki potensi perikanan.

“Kurang lebih 23 orang ideanya masing-masing kecamatan ada. Ini ngerapel ada 2 penyuluh sampai ngover 4 kecamatan itu susahnya,” terang Hery kepada Mitrapost.com saat ditemui di kantor Dinas Kelautan dan Perikanan Rembang, Hari ini (26/11/21).

Baca Juga :   ‘Nyalon’ Bupati, Harno Sudah Ajukan Surat Pengunduran Diri Anggota DPRD Rembang

Ia mengaku, tahun ini jumlah penyuluh perikanan baik dari golongan PNS (pegawai negeri sipil) maupun non PNS makin sedikit, lantaran purna tugas dan pindah wilayah tugas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati