Video : Ulat Grayak Jadi Hama Yang Cukup Susah Dikendalikan

Rembang, Mitrapost.com – Musim tanam pertama, petani jagung diminta untuk waspada serangan ulat grayak. Dinas pertanian dan pangan kabupaten Rembang menilai, perkembangbiakan ulat grayak sangat sulit dideteksi.

Ulat grayak merupakan salah satu hama yang cukup sulit dibasmi, terutama pada tanaman jagung. Dinas pertanian dan pangan kabupaten Rembang menilai, sulitnya mengendalikan hama ini dikarenakan perkembangbiakannya di malam hari.

“Masalahnya ulat grayak itu kan berkembangbiak di malam hari sedangkan petani baru memulai aktivitasnya pada pagi hari,” ujar Desti Muryadi Kabid TPH Dispertan Kabupaten Rembang pada Rabu (01/12/2021).

Ulat grayak berkembangbiak dengan cara bertelur di pangkal daun jagung bagian bawah. Mereka bertelur pada malam hari dan akan bersembunyi di pagi harinya. Sehingga hal tersebut dapat mengecoh para petani.

Baca Juga :   News Grafis : Gerakan Pengendalian Hama Tikus

Diperkirakan ulat grayak dapat berkembangbiak dengan cepat, karena pada malam hari petani jarang ada yang mengamati sawah mereka. Sehingga tidak ada hambatan bagi ulat grayak berkembang biak.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati