Vaksinasi DT Anak di Bawah 7 Tahun Hambat Capaian Vaksinasi Covid-19

Rembang, Mitrapost.com – Kabupaten Rembang menargetkan capaian vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 16 tahun ke atas tuntas Maret 2022 mendatang. Hingga saat ini Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Rembang sudah suntikkan vaksin Covid-19 kepada 7.525 anak.

Data yang telah dihimpun oleh DKK Rembang menyebut, lebih dari 55 ribu anak akan divaksinasi. Akan tetapi, untuk anak kelas 1 SD nantinya akan diberikan vaksinasi DT terlebih dahulu untuk mencegah penyakit difteri dan tetanus.

Kepala DKK Rembang, dr Ali Syofi’i mengatakan hal tersebut berkaitan dengan maraknya penyakit difteri dan tetanus yang merebak di Kabupaten Rembang akhir-akhir ini.

“Sebenarnya ada dua hari targetnya selesai untuk vaksin Covid-19 dosis kedua, tapi ini ternyata karena merebaknya difteri kita berikan vaksin DT untuk anak usia di bawah 7 tahun,” katanya kepada Mitrapost.com pada Senin (10/1/2021).

Baca Juga :   Kawal PTM, Pemkab Rembang Sasar Anak Usia Sekolah Untuk Divaksin

Dirinya mengungkapkan, adanya program pemberian vaksinasi DT untuk anak di bawah 7 tahun ini menjadi salah satu kendala mengapa target pemberian vaksinasi Covid-19 untuk anak 6-11 tahun menjadi mundur hingga bulan Maret 2022.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati