Mitrapost.com – Viral video yang menunjukkan adanya cacing tanah di makanan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMA Negeri 6 Medan.
Dimana dalam video tersebut, terlihat para siswa hendak mengonsumsi menu makanan MBG yang disajikan. Namun siswa mendapati ada cacing tanah hidup di atas telur dadar.
“Cacing we,” ujar siswa dalam video tersebut.
Pihak Badan Gizi Nasional (BGN) pun menindaklanjuti terkait adanya penemuan cacing tanah tersebut.
Kepala BGN Regional Sumut Agung Kurniawan mengatakan bahwa penemuan cacing di menu MBG itu terjadi pada pagi hari ini Jumat (14/11/2025).
Agung mengaku saat ini pihaknya sedang mengecek terkait informasi tersebut.
“Informasinya pagi ini, saat ini sedang dicek adanya cacing tanah itu,” ujarnya dilansir dari Detik.
Setelah mendapat informasi lengkapnya, pihaknya bakal menyampaikan detailnya nanti.
“Nanti akan kita informasikan lebih lanjut ya,” ucapnya. (*)

Redaksi Mitrapost.com

