Pembangunan Alun-alun Baru, Dewan Pati Komitmen Kawal Perencanaan

Pati, Mitrapost.com – Pembangunan Alun-alun baru yang berlokasi di Timur Hutan Kota, Kalidoro akan dilaksanakan dan diselesaikan tahun ini. Sebagai lembaga yang mewakili seluruh masyarakat Kabupaten Pati, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) akan mengawal perencanaan pembangunan proyek tersebut.

Menurut pernyataan Narso salah satu Anggota Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), perencanaan pembangunan Alun-Alun Timur yang berada di timur Hutan Kota, Kalidoro perlu dikawal hingga tuntas. Pasalnya, perencanaan pembangunan proyek tersebut menelan anggaran yang tidak sedikit, yakni Rp9,7 miliar.

Baca juga: Dewan Pati Apresiasi Upaya Pemerintah Atasi Angka Kemiskinan di Tengah Pandemi

“Pembangunan itu menelan anggaran yang sangat besar. Oleh karena, kita sama-sama harus mengawal hingga transparan baik sejak tahap pelelangan hingga ke tahap pelaksanaan pembangunannya,” tegas politisi Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu saat dihubungi Mitrapost.com pada Jumat (29/1/2021).

“Dewan Pati mengapresiasi perencanaan pembangunan Alun-alun Timur Kalidoro, karena hal itu bertujuan untuk meningkatkan denyut perekonomian masyarakat, apalagi para pelaku usaha kecil di sekitar lokasi,” imbuh Narso.

Berdasarkan pemaparan Arief Wahyudi selaku Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR), hingga bulan ini pemerintah tengah melakukan proses Detail Enginering Design. Proses pelelangan dicanangkan bakal berlangsung pada Februari hingga Maret. Sementara itu, pembangunan alun-alun direncanakan mulai April 2021. (Adv/SN/AZ/SHT)

Baca juga: 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Atik Zuliati

 

YouTube player