Pemakaian Masker Kembali Diwacanakan Presiden RI, Ini Tanggapan Bupati Pati

Pati, Mitrapost.comBupati Pati Haryanto menanggapi wacana Presiden Indonesia Joko Widodo, yang kembali meminta masyarakat supaya menggunakan masker, baik di dalam ataupun di luar ruangan. Hal itu diungkapkan orang nomor satu di Indonesia tersebut pada momen hari raya Idul Adha tanggal 10 Juli 2022 kemarin.

Haryanto menjelaskan, bahwa apa yang diinstruksikan oleh Presiden selayaknya diberlakukan. Jangan sampai masyarakat terlena akan kewajiban memakai masker demi kesehatan diri sendiri dan orang di sekitar.

“Saya kan memakai masker terus, saya selalu menyampaikan, masyarakat kita ini jangan sampai terlena,” ucap Haryanto saat diwawancarai awak media, Senin (11/7/2022).

Tidak hanya masyarakat yang harus memakai masker di luar ataupun di dalam ruangan, Haryanto juga berpesan kepada awak media, agar selalu memakai masker saat di lapangan untuk bekerja.

Baca Juga :   Jelang Penyaluran PKH Tahap 2, Pemdes Diimbau Update DTKS

“Sampean ya jangan lupa tetap pakai masker saat bekerja, jangan sampai ndak bawa masker,” ucapnya kepada awak media.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati