Rutan Kelas IIB Bersama Polres Rembang Adakan Pemeliharaan dan Pelatihan Bongkar Pasang Senjata

Rembang, Mitrapost.comRutan Kelas IIB Rembang berkolaborasi dengan Kepolisian Resor Rembang mengadakan pemeliharaan dan pelatihan bongkar pasang senjata.

Pemeliharaan rutin senjata api sekaligus pelatihan keterampilan bongkar pasang diselenggarakan di Aula Rutan Rembang, Kamis (21/7/2022).

Kepala Rumah Tahanan (Karutan) Rembang, Supriyanto mengungkapkan bahwa sebagai pegawai pemasyarakatan wajib untuk bisa melakukan perawatan senjata dengan tetap memperhatikan Standard Operating Procedure (SOP) dari pemerintah.

Karutan mengutarakan tujuan diadakannya perawatan dan pemeliharaan bongkar pasang senjata api adalah untuk meningkatkan kemampuan pegawai Rutan.

“Ajang kali ini juga untuk meningkatkan skill pegawai dalam pemeliharaan senjata, jadi kita juga bisa merawat senjata tidak hanya menggunakan saja,” ungkapnya.

Baca Juga :   Rangkaian Tindak Pidana Selama Ramadan Akhirnya Diatasi Polres Rembang

Adapun jenis-jenis senjata yang akan dipraktekkan antara lain pistol P3A, revolver, senjata bahu, semprotan mrica, dan pelontar gas air mata.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati