Meski Miliki Sertifikat Kompetensi, Lulusan BLK Pati Masih Minim Terserap di dunia Perusahaan

Pati, Mitrapost.com – Dengan dimilikinya sertifikat kompetensi kerja yang diterima oleh peserta lulusan Balai Latihan Kerja (BLK) Pati, ternyata tidak berpengaruh pada tingkat penyerapan ke dunia perusahaan di wilayah Kabupaten Pati.

Yatin Joko Sutopo, selaku Kepala Sub Bagian (Kasubag) Tata Usaha (TU) BLK Kabupaten Pati menyebutkan bahwa para lulusan BLK yang bekerja di perusahaan di Kabupaten Pati masih sangat minim.

“Semua lulusan BLK itu kan sekali mengikuti seleksi uji kompetensi ya, dan itu langsung dari LSP Kementerian Ketenagakerjaan dari cabang Semarang. Tapi dari data kamipun penyerapan di perusahaan itu masih kurang mas,” katanya saat ditemui di kantornya.

Melalui data yang dihimpun, pihaknya menunjukkan dari 727 peserta yang mengikuti pelatihan di BLK Pati, setidaknya tercatat hanya 68 yang bekerja di perusahaan.

Baca Juga :   Video : 700 Juta Anggaran BLK Pati Direfocusing untuk Penanganan Covid-19

Sedangkan, sebanyak 79 orang lebih suka membuka usaha mandiri sesuai dengan kompetensi yang dimiliki. Melalui data tersebut, menunjukkan terdapat 352 lulusan baru tahun 2022 yang belum diketahui pasti pekerjaannya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati