Santri di Kediri Dianiaya hingga Tewas, Pelaku Ternyata Dapat Kekerasan sejak Kecil

Mitrapost.com – Empat senior yang menganiayan salah satu santri di Ponpes Al Hanifiyah Kediri, Bintang Balqis Maulana (14) hingga tewas diperiksa.

Dalam hal ini, polisi mengungkapkan hasil tes kejiwaan dari empat santri senior. Disebutkan bahwa pelaku sering mendapatkan kekerasan fisik dan verbal dari orang tuanya sejak kecil. Hal itu memicu tindakan pengianayaan yang terjadi.

“Perilaku agresi tersangka disebabkan oleh riwayat masa kecil dan pola asuh kedua orang tua tersangka yang cenderung mendapat kekerasan secara fisik dan verbal. Kemudian, kurangnya perhatian serta kasih sayang dari kedua orang tua,” kata Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji

“Kondisi di atas menjadi pemicu tindakan perilaku agresi tersangka terhadap korban, sehingga tersangka melakukan tindakan agresi seperti memukul, menendang, dan memaki korban. Hal ini dilakukan tersangka supaya korban mau mengerjakan segala tugas yang ditugaskan oleh tersangka,” imbuh dia.

Baca Juga :   Wali Kota Kediri Pecat Guru SD Pelaku Pencabulan

Tim Psikologi Biro SDM Polda Jatim dan Polres Kediri Kota melakukan tes kejiwaan pada Kamis (29/2/2024).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati