Video : Wujudkan Pasar Sehat, Pengelola Pasar Puri Buat Garis Pembatas

Para pedagang merespons langkah tersebut dengan baik. Pasalnya, dengan adanya jarak yang telah ditentukan ruang bagi pedagang jadi lebih fleksibel. Sehingga barang dagangannya tampak terlihat rapi.

“Pedagang senang, karena tidak uyel-uyelan sehingga dagangannya terlihat. Kami sesuaikan dengan area parkiran,” imbuhnya.

Isroni menambahkan jika pasar sehat berjarak ini akan dilakukan pada sore hari sesuai dengan jam operasional yang berlaku selama PPKM Level 4. Pasalnya, jika dilakukan pada waktu operasi pagi tidak memungkinkan karena pelataran tersebut sering dijadikan lahan parkiran kendaraan pengunjung pasar.