Pati, Mitrapost.com – Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat Deli Serdang yang dinilai KLB abal-abal tak mengikis semangat kader Partai Demokrat kubu AHY. Bahkan mereka semakin solit.
Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Pati, Joni Kurnianto. Joni mengatakan KLB abal-abal membaut pihaknya meluruskan barisan dan menguatkan tekat.
“KLB ndak masalah. Kami bersyukur. Dengan adanya KLB, internal Partai Demokrat semakin solit. Jadi mulai pusat, provinsi, daerah hingga kecamatan semakin solit,” kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pati ini dalam acara tasyakuran HUT Partai Demokrat ke 20 tahun di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Pati, Rabu (8/9/2021) malam.
Joni menilai, KLB semacam ujian yang membuat pihaknya dapat meningkatkan kualitas dan solidaritas. Selain itu, KLB ini juga menyingkap tabir dan membuat orang-orang yang tidak loyal terlihat.
“Kami merasa ditempa. Kita malah bagus. Semakin solit dukung mas AHY. Mas AHY ini pemuda yang visioner. Sudah visioner, pandangan jauh kedepan, ndak banyak omong yang penting kerja,” tutur Joni.
Mengenai HUT Partai Demokrat ke 20 tahun, Joni berharap masalah-masalah semacam ini tidak meruntuhkan partai yang berlambang bintang mercy ini. Ia berharap Partai Demokrat semakin mandiri dan dewasa.
“Harapan kami HUT Partai Demokrat ke 20 ini, kami seperti remaja yang mau ke arah dewasa yang lebih mandiri. Dan sejalan dengan jargon kita, partai yang nasionalisme sekaligus religius,” tandas Joni.
Sebelumnya, beberapa mantan dan orang mengaku anggota Partai Demokrat menggelar Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumut pada Jumat (5/3/2021). Mereka menurunkan AHY sebagai Ketua Umum dan menggantinya dengan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko.
Dalam prosesnya, Kementerian Hukum dan HAM tak mengesahkan KLB ini. Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yasonna H. Laoly mengatakan hasil KLB tersebut tidak memenuhi kelengkapan dokumen yang telah dipersyaratkan. (*)
Wartawan






