Rumah Dibongkar di Trenggalek Akibat Rumah Tangga Tidak Harmonis

Mitrapost.com– Video viral menunjukkan pembongkaran rumah di Trenggalek, hal ini disebabkan pasangan suami istri yang tinggal dalam rumah tersebut mempunyai hubungan tidak harmonis.

Momen pembongkaran rumah tersebut diabadikan oleh salah satu warga melalui gawai.
“Hancurkan,” teriak salah satu warga.

Purwadi selaku Kepala Desa Pule saat ditanya terkait pembenaran rumah, ia membenarkan adanya pembongkaran rumah pada Sabtu (23/10/2021). Namun ia tidak menjelaskan alasan adanya pembongkaran tersebut.

Pihaknya sempat mengusulkan agar pihak laki-laki mengikhlaskan, namun tidak bersedia. Hingga akhirnya pasangan satu desa tersebut sepakat untuk melakukan pembongkaran rumah.

Proses mediasi pasangan suami istri itu telah dilakukan mulai dari internal keluarga maupun dengan melibatkan pihak desa. Diketahui rumah tersebut dibangun pihak laki-laki di atas tanah pihak perempuan.

Baca Juga :   Kebakaran Hanguskan Puluhan Rumah

“Yang jelas ada keretakan rumah tangga, sudah diupayakan ada pembicaraan tapi tidak ada kesepakatan,” kata Purwadi, pada Minggu (24/10/2021).
Dia mengungkapkan perempuan tidak mampu membayar ketika diminta ganti rugi atas pembangunan rumah setengah jadi tersebut, alhasil rumah itu pun dibongkar.

“Tidak ada kecocokan rumah tangga, kemudian mungkin dimintai ganti rugi, tapi tidak mampu. Saya juga sudah upayakan agar diikhlaskan, tapi yang punya hak enggak bersedia, ya apa boleh buat,” jelas Purwadi.

Purwadi mengatakan saat itu berada di lokasi saat kejadian pembongkaran rumah. Ia mengaku pembongkaran rumah dilakukan menggunakan alat berat jenis ekskavator hal tersebut terjadi pada Sabtu, (23/10).
“Kemarin itu saya ada kegiatan di Kecamatan Watulimo, kemudian dapat telepon ada pembongkaran itu, ya kaget juga,” imbuhnya.

Baca Juga :   Bantahan Pigai terkait Rasisme dalam Cuitan ‘Jangan Pernah Percaya Jokowi dan Ganjar’

Purwadi mengungkapkan dirinya bersyukur pembongkaran yang berjalan kurang lebih 3 jam tersebut tidak ada gesekan dari kedua belah pihak.

“Alhamdulillah tidak ada gesekan di antara kedua belah pihak,” tandas Purwadi. (*)

Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul “Pernikahan Tak Harmonis di Trenggalek Berujung Pembongkaran Rumah”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati