Mobil Listrik Wuling EV Diluncurkan, Ini Perbedaannya dengan China

Mitrapost.com – Mobil listrik Wuling EV telah diperkenalkan untuk pasar Indonesia. Mobil listrik Wuling EV yang diperkenalkan ini berbeda dengan mobil listrik yang ada di China.

Perbedaan pertama yang terlihat jelas adalah desainnya. Mobil listrik Wuling EV memilik desain yang lebih futuristik dan modern. Lampu utama memiliki LED dengan garis yang memanjang. Sedangkan desain China, terlihat lebih boxy dan lampu utamanya berbentuk kotak.

Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors pun mengkonfirmasi sendiri bahwa tampilan Wuling EV ini memang dibuat berbeda dengan China dan model-model yang sebelumnya.

“Mobil listrik yang kami pasarkan di Indonesia ini mengusung bahasa desain future-tech, dengan desain LED mirip seperti sebuah horison, yang mendeskripsikan tampilan kendaraan masa depan,” papar Danang, Rabu (1/5/2022) dilansir dari Kompas.

Baca Juga :   Penetapan NIP PPPK Guru Berlangsung Lambat

Selain berbeda dalam hal desain tampilannya, mobil listri Wuling EV ini juga memiliki perbedaan dalam hal jarak tempuh.

Wuling EV memiliki jarak tempuh 200 hingga 300 kilometer. Spesifikasi ini dua kali lebih baik jika dibandingkan dengan Wuling EV China yang hanya memiliki jarak tempuh 150 kilometer.

Kemampuan ini dimiliki karena adanya GSEV yang fleksibel. Sehingga untuk menambah jarak tempuhnya, hanya perlu menambah baterai tambahan.

“Karena GSEV sangat fleksibel, kami mengembangkan baterainya secara modular. Jadi, jika butuh daya lebih banyak tinggal ditambah, atau dikurang,” ungkap Danang.

Sedangkan untuk harganya sendiri, Dian Amahani selaku Brand & Marketing Director Wuling Motors mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan harga terbaik bagi masyarakat Indonesia.

Baca Juga :   Angka Fatalitas Korban Kecalakaan Meningkat, Jasa Raharja Gelar Pelatihan Penanganan Gawat Darurat

“Di Indonesia dari sisi produk dan eskterior sudah future tech. Dengan fitur yang cukup canggih dan selalu inovatif, kita akan kasih harga yang terbaik untuk masyarakat Indonesia dengan value dan harga yang luar biasa,” ucap Dian Asmahani. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati