Mayat Wanita di Apartemen Jaksel Ditemukan Bersama dengan Bong

Mitrapost.comMayat wanita berinisial I (22) ditemukan di salah satu apartemen di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan bersama dengan alat isap sabu atau bong.

Diketahui bahwa saat ini polisi telah melakukan hasil olah tempat kejadian pekara (TKP).

“Ada juga ditemukan bong di situ,” kata Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Agus Widartono, dikutip dari Detik News, pada  Kamis (9/6/2022).

Mayat tersebut ditemukan pada Rabu (8/6) sekitar pukul 11.00 WIB,  mayat tersebut ditemukan setelah penghuni lain mencium bau busuk di lantai 2 apartemen.

“Awalnya penghuni lain mencium bau tidak sedap. Dicek ke sumbernya. Empat (saksi) diperiksa, penghuni dan sekuriti,” ujar Agus.

Agus mengungkapkan bahwa saat ini polisi masih menyelidiki penyebab kematian korban. Jenazah kini telah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati.
“Penyebab kematian korban masih didalami,” tambah Agus.

Baca Juga :   Mayat Seorang Kakek di Trangkil Pati Ditemukan Membusuk

Mayat wanita berinisial I (22) itu ditemukan dalam kondisi membusuk dan dalam kondisi setengah telanjang di unit apartemen di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Kombes Zulpan selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya mengatakan bahwa pihaknya telah mengevakuasi mayat ke rumah sakit.

Manajemen apartemen itu lantas mengecek sumber bau dan salah satu unit B-8 ternyata tidak terkunci dan menemukan mayat korban dalam kondisi membusuk

“Dua orang saksi melakukan pengecekan dan setelah sampai ternyata pintu kamar lantai 2 unit B-8 tidak dikunci dan benar ada mayat seorang wanita sudah dalam keadaan membusuk dengan posisi tidur telentang di atas tempat tidur,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes E Zulpan.

Baca Juga :   Polisi Kantongi Identitas Mayat yang Ditemukan di Hotel Daerah Cilandak

Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul, “Polisi Temukan Bong di Lokasi Penemuan Mayat Wanita di Apartemen Jaksel”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati