Desa Ngurenrejo dan Bulumanis Kidul Mulai Berbenah Pasca Diterjang Banjir Bandang

Pati, Mitrapost.com – Pemerintah Desa (Pemdes) Ngurenrejo dan Bulumanis Kidul, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, kini mulai berbenah kembali menata desa yang sempat diterjang banjir bandang pada tanggal 14 Juli 2022 lalu.

Susanto, selaku Kepala Desa (Kades) Bulumanis Kidul mengatakan, sejak tanggal 20 April 2022, pihaknya sudah mulai mengaktifkan Balai Desa untuk pelayanan masyarakat.

Kemudian dirinya secepatnya akan mengadakan Musyawarah Desa (Musdes), dengan para korban yang terimbas banjir bandang tersebut, untuk mengagendakan pembangunan kembali rumah yang rusak ringan dan berat akibat banjir.

“Setelah ini kami akan membangun rumah yang rusak atau roboh karena banjir kemarin. Minggu depan rencananya kami akan mengumpulkan semua warga yang terdampak banjir ataupun yang rumahnya rusak tersebut untuk dilakukan Musdes, supaya nanti biar tahu skemanya dan bagaimana untuk Penanganannya tersebut,” ucap Susanto, saat diwawancarai mitrapost.com, Kamis (21/7/2022).

Di sisi lain, pihak Pemdes Ngurenrejo yang dibantu para warga, sejak tanggal 20 April 2022, mulai melakukan pembenahan di desa dengan memulai membersihkan dan melakukan penimbunan makam-makam yang rusak akibat banjir bandang kemarin.

Menurut pemaparan Kasnawi, para warga melakukan pembenahan makam di tiga titik lokasi, lokasi yang pertama adalah makam Gayam Batok, makam Pule, dan makam siwalan.

“Banjir ini sudah menjadi musibah tahunan, selain tiga makam yang terendam banjir, air juga sempat sampai di kediaman warga,” ucap Kasnawi saat dihubungi mitrapost.com, Kamis (21/7/2022).

Sebagai informasi, menurut pengakuan Kasnawi dan Susanto, kedua desa tersebut saat ini mulai berbenah dari nol lagi. Mereka berharap ada keseriusan pihak Pemkab menangani masalah banjir yang melanda kedua desa tersebut secara signifikan.

“Pemda diharap melakukan penutupan tanggul secara permanen, serta melakukan normalisasi sungai. Kalau itu dibiarkan terus, maka desa kami akan menjadi langganan banjir setiap tahun,” tegas Kasnawi. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati