Jelang Musim Penghujan, Pj Bupati Pati Instruksikan Semua Lapisan Masyarakat Siaga

Pati, Mitrapost.com – Menjelang habisnya bulan September tahun 2022 ini, Henggar Budi Anggoro selaku Penjabat (Pj) Bupati Pati, menginstruksikan seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Pati supaya waspada dengan adanya bencana alam.

Pasalnya menurut Henggar, memasuki bulan Oktober ini, musim penghujan identik dengan terjadinya bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dan lain lain.

Dirinya menginginkan, supaya ada tim siaga yang ditugaskan di desa-desa yang rawan terkena bencana alam, untuk memonitoring kondisi sungai atau hal lain yang berpotensi menimbulkan bencana.

” Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan nanti, barangkali pak Kalak (BPBD) komunikasi dengan pak Camat dan pak Kades. Pada saat memasuki musim penghujan segera siapkan antisipasi seperti membentuk tim siaga bencana. Semuanya terlibat, meskipun sifatnya piket jaga. Sehingga saat air naik semuanya siaga, ” ucap Henggar.

Lantas, Henggar juga menginstruksikan supaya Camat bisa berkoordinasi dengan seluruh Kepala Desa (Kades) di lingkupnya masing-masing.

Adapun Pj mengutamakan daerah yang benar-benar harus diwaspadai adalah Kecamatan Margoyoso, Kecamatan Tlogowungu, Kecamatan Margoyoso, Kecamatan Batangan, dan Kecamatan Pucakwangi.

” Pak camat juga koordinasi dengan pak Kades yang wilayahnya di atas, sehingga sama-sama menjaga kebersihan sungai jangan sampai membuang sampah di sungai, ” tuturnya.

” Kadang inilah yang menjadi penyebab aliran tersumbat. Ditambah lagi di daerah atas ada pohon roboh di pinggir sungai di biarkan, ” sambung lelaki nomor 1 di Kabupaten Pati itu.

Dengan adanya tim siaga ini, tentu saja diharapkan dapat mengurangi resiko kerusakan dan korban jiwa. Sebab, tak bisa dipungkiri bahwa secara geografis wilayah Pati memang rawan banjir dan bencana alam yang lainnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati