Seleksi CPNS Dipastikan Ada Tahun 2023 Mendatang, Simak Informasinya

Mitrapost.com – Kabar gembira untuk para pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil. Dipastikan tahun 2023 mendatang akan ada penerimaan CPNS.

Hal tersebut telah diungkapkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), yang mana 2023 mendatang ada seleksi CPNS.

Selain itu, adanya penerimaan CPNS ini juga telah ditegaskan dalam rapat koordinasi APKASI bersama KemenPAN RB yang digelar pada 21 September 2022 beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut, Asisten Deputi Perancangan Jabatan, Perencanaan, dan Pengadaan SDM Aparatur Kementerian PAN-RB, Aba Subahja berbicara terkait kapan seleksi ini dibuka.

Ia mengungkapkan bahwa tahun 2023 mendatang akan merekrut CPNS. Selain itu juga akan mengalokasikan jabatan-jabatan ASN tertentu.

Baca Juga :   BKPP Pati Beri Penguatan Kompetensi Teknis para CPNS

“kapan merekrut CPNS? Insya Allah tahun depan, kami juga akan mengalokasikan jabatan-jabatan ASN tertentu,” jelas Aba Subagja yang dikutip dari YouTube APKASI Official.

Aba Subagja juga menambahkan bahwa KemenPAN-RB hanya membuka pendaftaran bagi formasi yang sangat dibutuhkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati